Minggu, 11 Februari 2018

Interferensi

Interferensi adalah signal yang tidak diinginkan (Undersired), mengganggu signal yang diinginkan (Desired), gangguan ini akan mengurangi kualitas reproduksi signal informasi. Pada dasarnya ada empat macam interferensi, yaitu ;

1. Interferensi kanal yang sama (co-channel) dan kanal bersebelahan (adjacent channel), pemakaian kanal yang sama atau bersebelahan oleh dia buah pemancar dapat menyebabkan gangguan, gangguan ini akan tampak pada layar tv sebagai bentuk pola yang bergerak mendatar.

2. Interferensi "RF", disebabkan oleh kelipatan frekuensi dan suatu pemancar yang masuk ke kanal televisi, gangguan ini akan tampak sebagai pola yang tidak beraturan

3. "Man the impulsive interference", Interferensi yang ditimbulkan oleh loncatan listrik, misalnya pengapian dalam suatu sistem kendaraan bermotor, kontak listrik dll. gangguan ini tampak pada layar televisi berupa bintik bintik putih.

4."Atmospheric Noise Interference", Interferensi yang ditimbulkan oleh noise rf akibat dari petir, akan tampak pada layar televisi berupa bintik bintik putih

Dalam perencanaan suatu jaringan transmisi, apabila interferensi tidak dapat dihindari harus diusahakan pengaruh yang timbul harus sekecil mungkin dengan menerapkan perbandingan proteksi signal yang diinginkan terhadap signal yang tidak di inginkan, atau lebih di kenal dengan "Desired Undersired" (D/U Protection Ratio)